top of page
Search

Zinedine Zidane Sanjung Pencapaian Cristiano Ronaldo

  • Writer: Angel Valen
    Angel Valen
  • Mar 6, 2016
  • 1 min read

Pelatih Real Madrid itu menyanjung habis performa sang bintang dalam duel kontra Celta Vigo.

Real Madrid tampil fantastis kala menjamu Celta Vigo dengan raup kemenangan telak 7-1, dalam lanjutan La Liga Spanyol jornada 28, Minggu (6/3) dini hari WIB.

Cristiano Ronaldo keluar sebagai bintang utama di pertandingan tersebut, dengan dirinya berhasil menorehkan quat-trick.

Pelatih El Real, Zinedine Zidane pun menyanjung habis pencapaian anak buahnya itu. Ia mengaku jika Ronaldo telah melakukan sesuatu yang tak pernah bisa dilakukannya semasa jadi pesepakbola dahulu.

"Kita tahu kemampuan Cristiano. Dia sanggup mencetak empat gol, dan cuma sedikit pemain yang bisa melakukannya. Karena itulah dia unik," sanjung Zidane, seperti dikutip laman resmi klubnya.

"Saya saja tak pernah mencetak empat gol. Tak banyak pemain bisa merasakannya. Dia di Madrid. Dia kuat, hebat dan sanggup mencetak empat gol dalam 35 menit," pungkasnya semringah.


 
 
 

Comments


Featured Posts
Recent Posts
Search By Tags
Follow Us
  • Facebook Classic
  • Twitter Classic
  • Google Classic
  • Facebook - Black Circle
  • Twitter - Black Circle
  • Pinterest - Black Circle
  • Instagram - Black Circle

© 2015 7WYN.COM. All rights reserved.

bottom of page