top of page
Search

Jose Mourinho Diklaim Sepakat Jadi Manajer Anyar Manchester United

  • Writer: Angel Valen
    Angel Valen
  • Jan 27, 2016
  • 1 min read

Berita Bola Terkini – Jose Mourinho diklaim telah sepakat menjadi manajer anyar untuk kubu Manchester United. Artinya, ia akan bersaing ketat dengan sosok lain yang sebelumnya dikabarkan setuju ke klub yang sama.

Jose Mourinho memang telah diklaim sudah sepakat untuk menjadi manajer terbaru kubu Manchester United. Eks bos Chelsea tersebut telah menjadi sosok yang amat diunggulkan untuk menggantikan posisi Louis van Gaal, yang hingga kini masih mendapat tekanan berat dari berbagai pihak terkait.

Kabar yang beredar sebelumnya mengatakan bahwa Ryan Giggs bisa jadi akan pergi dari Old Trafford jika Van Gaal dipecat. Semakin panas, nama Josep Guardiola pun ikut dikabarkan setuju untuk menangani MU.

Namun laporan dari Tuttomercatoweb belakangan malah mengatakan bahwa Jose Mourinho sudah mengikat perjanjian dengan Setan Merah. Nah looo… Bla’em-Bla’em-Bla’em.

Meski membuat fans MU melompat kegirangan, laporan yang sama juga mengatakan bahwa United masih belum mengambil keputusan kapan Mourinho bakal mulai bekerja di Old Trafford. Sebagai pertimbangan, kontrak Louis van Gaal sendiri masih berlaku hingga 2017 mendatang dan manajemen klub kabarnya sempat menawarkan Van Gaal untuk mundur, usai tim kalah cakep 0-1 dari Southampton pekan lalu. Hmm, cukup miris nasib sang meneer londo yang satu ini.


 
 
 

Коментарі


Featured Posts
Recent Posts
Search By Tags
Follow Us
  • Facebook Classic
  • Twitter Classic
  • Google Classic
  • Facebook - Black Circle
  • Twitter - Black Circle
  • Pinterest - Black Circle
  • Instagram - Black Circle

© 2015 7WYN.COM. All rights reserved.

bottom of page