Catatan Statistik Dari Kekalahan Manchester United Di Tangan Southampton
- Angel Valen
- Jan 24, 2016
- 2 min read

United hanya mampu melakukan satu shot on target dalam dua laga kandang terakhir lawan Soton. Apa lagi statistik menarik lainnya?
Manchester United harus kembali menanggung malu karena tampil di kandang sendiri mereka justru menelan kekalahan 1-0 di tangan Southampton, Sabtu (23/1) malam WIB.
Gol tunggal pemain debutan Soton, Charlie Austin, pada menit ke-87, memastikan kemenangan tim tamu di ajang Liga Primer Inggris. Ini adalah kali kedua dalam dua musim beruntun Ronald Koeman mampu membungkam The Red Devils besutan Louis van Gaal di Old Trafford.
Akibat dari kekalahan ini, United harus tertahan di peringkat kelima klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan tertinggal lima poin dari posisi keempat, yang ditempati Tottenham Hotspur. Mereka bahkan masih berjarak sepuluh angka dari sang pemuncak, Leicester City.
Pertandingan yang sebenarnya berlangsung agak menjemukan ini melahirkan beberapa statistik menarik. Bersumber dari Opta, kami menyajikannya untuk Anda berikut ini:
Southampton meraih kemenangan tandang di Old Trafford lawan Manchester United untuk dua musim berturut-turut adalah catatan yang pertama kali mereka sejak 1969.
Charlie Austin mencetak empat gol dari lima pertandingan terakhir di ajang liga. Ini merupakan gol pertamanya di Liga Primer sejak hari terakhir musim lalu. Artinya, ia mencetak gol beruntun di Liga Primer.
Austin mencetak mencetak gol dalam waktu tujuh menit dan 43 detik setelah ia masuk ke lapangan saat melakoni debutnya untuk The Saints.
The Red Devils hanya menang dua kali dari sepuluh pertandingan liga (imbang 4, kalah 4).
Manchester United kini melalui 11 pertandingan babak pertama di Old Trafford tanpa mampu mencetak gol (di semua ajang kompetisi).
Old Trafford hanya melahirkan tiga gol di babak pertama dari 11 pertandingan Liga Primer musim ini; lebih rendah dari stadion-stadion lain. Hanya satu yang mampu dicetak oleh pemain United (oleh Memphis Depay saat lawan Sunderland).
United hanya mampu melakukan satu shot on target dari dua pertandingan kandang di ajang liga lawan Southampton.
Manchester United hanya meraih 37 poin dari 23 pertandingan awal musim ini, sebagai total raihan terendah mereka di era Liga Primer dan tiga poin lebih rendah dari masa kepelatihan David Moyes pada musim 2013/14.
Comments